RS PKU Jogja

Yogyakarta, 17 September 2023 – Pada hari Minggu yang bersejarah ini, RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta menyelenggarakan acara Medical Check Up (MCU) Gratis yang mendapat sambutan meriah dari berbagai kalangan. Tidak hanya masyarakat umum, namun juga peserta dari kalangan supir ambulan dan relawan-relawan yang berdedikasi.

Acara ini dihormati dengan kehadiran Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan, yang turut didampingi oleh mantan Bupati Sleman, Sri Purnomo, dan musisi terkenal, Charly Van Houten.

Selama kunjungannya, Menteri Zulkifli Hasan tidak hanya berpartisipasi dalam acara MCU tetapi juga menyempatkan diri untuk menjenguk beberapa pasien yang sedang dirawat di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Setelah menyapa peserta MCU, beliau mengunjungi bangsal perawatan pasien rawat inap. Di sana, Menteri Zulkifli Hasan berdialog dengan sejumlah pasien yang sedang menjalani perawatan.

Dalam rangkaian acara ini, Menteri Perdagangan Republik Indonesia juga memberikan bantuan dana sebesar 250 juta rupiah. Dana tersebut akan dialokasikan untuk membantu biaya pengobatan pasien yang kurang mampu. Dalam penjelasannya, Menteri Zulkifli Hasan menegaskan bahwa dana ini berasal dari iuran anggota di lembaga legislatif dan eksekutif.

“RS PKU Muhammadiyah merawat siapa saja yang membutuhkan tanpa memandang status ekonomi. Kami memberikan subsidi kepada yang tidak mampu, dan saya turut berkontribusi untuk meringankan beban ini,” ungkap Menteri Perdagangan Republik Indonesia Zulkifli Hasan.

Penyerahan dana tersebut disambut baik oleh Direktur Pelayanan RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta, dr. Adnan Abdullah.

Acara MCU Gratis ini juga menjadi bukti nyata kepedulian RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta terhadap masyarakat sekitar. Manajer Humas RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta, Alfis Khoirul Khisoli, menjelaskan bahwa acara ini merupakan wujud nyata dari niat baik RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta untuk membantu masyarakat sekitar.

“Kami menyelenggarakan acara ini dengan tulus hati untuk memberikan bantuan kepada masyarakat sekitar,” ujar Alfis Khoirul Khisoli.

RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta dikenal aktif dalam mengadakan berbagai kegiatan sosial, seperti bakti sosial dan acara kesehatan yang sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.

Telpon Darurat